Friday, 25 January 2013

Sambal Goreng Kentang Kapri




Sambal goreng kentang adalah salah satu makanan favorit kita. Sebagian besar pembaca tentu sudah pernah membuatnya. Tetapi tidak ada salahnya jika kita mencoba dengan sedikit berbeda, yaitu dicampur kapri.


Bahan :

- 50 gram kapri
- 750 gram kentang, kupas, potong kotak2 kecil, goreng sampe kuning kecoklatan
- 1 buah cabe merah, rajang agak alus,
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas laos, geprak
- 200 mL santan kental (dari 4-5 sdm munjung santan bubuk)
- 1 sdm bawang goreng, buat taburan
- 3 sdm minyak buat numisBumbu halus :
- 1/8 bawang merah bombay
- 5 siung bawang putih
- 2 buah cabe merah
- 5 buah cabe rawit (bisa ga pake)
- 1 sdt garam
- 1,5 sdt gula merah
- 2 buah kemiri

Cara Membuat :

1. Minyak dipanaskan, tumis bumbu yang udah dialusin, daun salam sama laos, tumis sampe harum.
2. Masukkan cabe merah, tumis sebentar.
3. Tuangkan santan sedikit, aduk rata. Biarkan sampe santan berkurang dan bumbu tanak, berminyak
4. Tuang lagi sisa santannya, didihkan.
5. Trus masukkan kentang sama kapri, aduk rata. Cicipi dulu sampai didapet rasa asin manis yang pas. Masak sampai kuahnya nyusut sambil sesekali diaduk supaya kentang campur rata dgn bumbunya.
6. Angkat, taburkan bawang gorengnya dan siap disajikan.

Selamat Mencoba

Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment