Tuesday, 6 August 2013

Kue Nastar




Dear sahabat db, dari aneka kue, kue apa yang paling terkenal saat lebaran? Betul, Nastar! Kue ini saking terkenalnya sampai sampai ketika lebaran sahabat akan menjumpaiya hampir di setiap rumah yang sahabat kunjungi, hehe.. Tapi bagaimana cara membuatnya ya? Sahabat db jangan kuatir, kali ini db akan sharekan resep cara membuat kue nastar. 

Ok, langsung aja..



  

Bahan Membuat Kue Nastar
  • tepung terigu 400 gram 
  • tepung maizena 75 gram 
  • margarin 300 gram 
  • roombutter 100 gram 
  • gula halus 100 gram 
  • susu bubuk 50 gram 
  • kuning telur 2 butir ( kocok lepas )
  • putih telur 1 butir ( kocok lepas )
  • vanili 1 bungkus 
  • selai nanas sesuai kebutuhan

Cara Membuat Kue Nastar
  1. Campurkan margarin, telur, gula tepung, roombutter kocok sampai adonan tercampur rata.
  2. Selanjutnya tambahkan tepung maizena, susu bubuk dan vanili. Aduk kembali sampai adonan tercampur rata.
  3. Tambahkan terigu sedikit - sedikit sampai adonan kalis serta dapat dibentuk. jangan di uleni karena dapat menyebabkan tekturnya keras.
  4. Masukkan adonan kedalam cetakan sampai penuh, lalu olesi permukaan atasnya dengan selai nanas.
  5. Panggang dengan api sedang sampai matang dan kekuningan. Angkat dan dinginkan.
  6. Setelah dingin keluarkan kue dari cetakan. Simpan kue nastar dalam toples agar awet.
 Terima kasih


Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment