Dear sahabat db..
Pada cuaca buruk seperti sekarang, sering kali membuat tubuh kita dan terutama anak anak menjadi lemah. Hal ini karena kondisi tubuh harus menyesuaikan perubahan cuaca yang tidak menentu. Terkadang siang terasa gerah, namun menjelang senja cuaca terasa dingin, berangin dan hujan. Atau bisa juga sebaliknya, siang hujan deras dengan angin yang mengigit, tetapi begitu malam terasa panas dan pengap.
Saat tak mampu mengimbangi cuaca tersebut, daya imun tubuh menurun dan rentan terkena penyakit misal demam, pilek, batuk pusing, dan lainya. Mesti penyakit tersebut termasuk ringan tetap menjadikan keceriaan buah hati sahabat db menjadi redup. Bahkan bila kita mengabaikannya bisa bisa menjadi penyakit berbahaya dan serius.
Bagaimanapun tindakan pencegahan lebih baik dari pengobatan. Berikut beberapa langkah pencegahan agar buah hati sahabat db tetap ''super'' ditengah cuaca tak menentu:
1. Mandi dengan air hangat
Dalam suasana pancaroba (pergantian musim) agar perubahan itu tidak mempengaruhi suhu tubuh, sediakan air hangat buat mandi buah hati sahabat db.
2. Oleskan minyak telon/kayu putih
Usai mandi biasakan mengoleskan minyak telon atau kayu putih pada tubuh buah hati sahabat db. Langkah ini mampu menjaga hangat tubuh sikecil stabil, dan tidak terpengaruh pada perubahan cuaca di sekitarnya.
3. Mengenakan jaket
Bila malam menjelang usahakan buah hati sahabat db ada di dalam rumah, jangan berada di tempat terbuka. Kalau ternyata ada kepentingan atau sahabat db hendak mengajak berpergian keluar rumah, kenakanlah jaket pada si kecil beserta tutup muka.
4. Hindari tidur dilantai
Terkadang dimalam hari saat cuaca tak menentu dan terasa gerah, jangan biarkan si kecil tiduran dilantai tanpa alas. Beri pengertian secara bijak, agar buah hati sahabat db mengerti akibat tindakan yang dilakukannya. Usahakan si kecil tetap tidur beralas dan mengenakan baju tidur.
5. Gunakan selimut
Saat tidur malam, bisa jadi suasana yang sebelumnya terasa panas tiba tiba saat lewat tengah malam terasa dingin mengigit dan berangin. Sebaiknya sahabat db menyediakan selimut hangat di samping si kecil, yang dapat dijangkau saat dibutuhkan. Bila sahabat db terbangun, kenakanlah selimut tersebut pada tubuh buah hati sahabat db agar tidak meringkuk kedinginan.
6. Hindari main air
Anak anak umumnya suka bermain hujan. Namun dalam musim ekstrim yang tak menentu ini, demi kesehatan buah hati sahabat db, hindari si kecil untuk bermain hujan hujanan atau pun hanya sekedar bermain air.
7. Minum vitamin
Selain mengonsumsi sayur dan buah, untuk menjaga kesehatan tubuh, dalam kondisi ini bisa ditambahkan minum air hangat yang diberi cengkeh. Dan dianjurkan juga untuk meminum vitamin ataupun madu.
Ketika pencegahan telah dilakukan, sebagai orang tua sahabat db pasti akan merasa nyaman. Namun bila buah hati tetap sakit, segera lakukan pertolongan pertama dengan memberikan obat yang telah sahabat db sediakan dikotak obat. Bila hal ini tidak berpengaruh juga ada baiknya segera bawa kedokter terdekat.
Terima kasih